Jika kita membaca brosur Generator, kita dapat melihat 3 istilah ini: IP, Insulation Class, dan SAE. Apa sebenarnya yang dimaksud oleh 3 istilah ini?

Pada artikel ini kita akan berkonsentrasi pada salah satunya, yaitu IP, sementara 2 istilah lainnya akan kita bahas pada artikel selanjutnya.

IP adalah singkatan dari International Protection Marking, atau disebut juga Ingress Protection. IP adalah standar internasional tentang klasifikasi derajat perlindungan terhadap masuknya benda-benda asing ke dalam suatu perangkat, khususnya perangkat elektronik. IP ditetapkan oleh International Electrotechnical Commission dalam standar IEC60529.

Dengan adanya standar ini, pelanggan bisa lebih jelas mengenai ketahanan suatu perangkat. Tanpa adanya standar ini, maka produsen akan memasarkan produknya sebagai ‘kedap air’. Namun dengan standar IP, kita bisa tahu bahwa produk itu ‘kedap air sampai pada kedalaman 1,5m di air tawar selama maksimum 30 menit’, hanya dengan melihat pada standar IP nya!

IP terdiri dari 2 angka. Angka pertama menunjuk pada tingkat perlindungan terhadap benda padat. Angka kedua menunjukan tingkat perlindungan terhadap benda cair.

Jika angka pertama berniai:

  • 0: Tidak ada perlindungan sama sekali. Semua benda luar bisa masuk dalam perangkat.
  • 1: Melindungi perangkat terhadap masuknya benda lebih besar dari 50mm, misalnya anggota tubuh berukuran besar, telapak tangan, namun jari masih bisa masuk.
  • 2: Melindungi terhadap masuknya benda lebih besar dari 12,5mm. Jari sudah tidak bisa masuk.
  • 3: Melindungi terhadap masuknya benda lebih besar dari 2,5mm. Alat kerja seperti obeng dan tang sudah tidak bisa masuk. Demikian pula kabel-kabel tebal.
  • 4: Melindungi terhadap benda lebih besar dari 1mm. Hampir semua alat kerja, kabel, baut, paku, dan semut besar tidak bisa masuk lagi.
  • 5: Melindungi terhadap masuknya debu. Debu masih bisa masuk, tapi dalam jumlah sedikit dan tidak akan mengganggu kinerja perangkat.
  • 6: Kedap debu. Debu sama sekali tidak bisa masuk. Perangkat dalam keadaan vakum. Untuk mendapatkan rating ini, perangkat dihadapkan pada aliran udara berdebu selama 8 jam!

Sementara untuk Angka kedua, inilah detailnya:

  • 0: Tidak ada perlindungan sama sekali. Air bisa masuk ke dalam perangkat dengan leluasa.
  • 1: Ada perlindungan terhadap air menetes dari atas. Air tidak akan mempengaruhi kinerja perangkat, bahkan ketika perangkat tersebut bergerak berotasi dengan kecepatan putar 1 RPM.
  • 2: Ada perlindungan terhadap air menetes dengan kemiringan perangkat max 15 derajat dari posisi normalnya.
  • 3: Ada perlindungan terhadap semprotan air dari arah atas, hingga kemiringan 60 derajat dari garis vertikal perangkat.
  • 4: Ada perlindungan terhadap percikan air dari semua arah.
  • 5: Ada perlindungan terhadap air yang disemprotkan dengan nozzle kecil
  • 6: Ada perlindungan terhadap air yang disemprotkan dengan nozzle besar
  • 7: Ada perlindungan terhadap air walaupun perangkat tenggelam di bawah air hingga kedalaman 1m, selama durasi tertentu. Untuk mendapatkan rating ini, perangkat biasanya dites selama 30 menit.
  • 8: Perlindungan terhadap air walau perangkat tenggelam hingga kedalaman lebih dari 1m (biasanya hingga 3m), selama durasi tertentu.

Nah, jadi sekarang kalau kita melihat Generator kita memiliki IP 23, kita tahu artinya bahwa:

  • Ia terlindung dari benda-benda berukuran lebih dari 12.5mm. Jari tangan seharusnya sudah tidak bisa masuk, dan
  • Ia terlindung dari air semprotan dari atas, namun tetap rentan terhadap masuknya air dari bawah dan samping! Karena itu, kita perlu perhatikan bahwa debu masih bisa masuk dan terakumulasi. Juga air hujan deras yang menghantam dari samping dan bawah masih bisa mengganggu kinerja generator kita!

Dengan pengetahuan ini, kita juga bisa mengetahui tingkat perlindungan untuk perangkat-perangkat lain. Misalnya: Soket listrik harus memiliki standar rating IP22. Mobile Phone Samsung S8 Anda juga memiliki standar IP, yaitu IP 68 dengan kedalaman selam 1,5 m selama 30 menit!

Demikian sekilas mengenai standar IP. Semoga bermanfaat!

CV. Inti Daya Engineering – Sewa Genset 20 s/d 2000 KVA
Jika Anda tengah membutuhkan Sewa Genset untuk Proyek atau Event Anda di Surabaya dan sekitarnya

Silahkan menghubungi Jasa Penyewaan Genset kami di
031-8416288
untuk mendapatkan Harga Sewa Genset terbaik
atau
WA 082335022792 (Ika)
Web : intidayaonline.com

Ika Syella
Rental Sales Supervisor
Inti Daya Engineering, CV

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *