Menambahkan Attenuator Genset

Semakin besar kapasitas genset, maka semakin besar pula kebisingan yang dihasilkan genset tersebut. Apabila genset berkapasitas kecil ( < 250KVA ) maka box silent saja sudah cukup untuk meredam kebisingannya. Tetapi untuk genset berkapasitas besar ( > 250KVA), adanya attenuator akan sangat membantu meredam kebisingannya.

Attenuator adalah kelengkapan tambahan silent canopy genset yang berfungsi untuk menyerap suara sementara mengijinkan pergerakan udara dengan lancar sehingga membantu perdaman genset, namun juga tidak menghambat kebutuhan udara mesin.

Udara bergerak keluar masuk ruang canopy atau ruang genset dengan kecepatan yang cukup besar .Genser-genset besar bisa menggerakkan hingga 20meter kubik udara per detik!

Kecepatan udara yang tinggi ini menimbulkan suara bising, terutama di bagian intake (masuknya udara) dan discharge (keluarnya udara). Di sekitar area discharge ini noise udara yang timbul akan lebih besar lagi karena di sini biasanya ada kipas radiator sebagai sumber penggerak udara.

Dengan demikian menurut penempatannya, ada 2 macam attenuator, yaitu intake attenuator dan discharge attenuator.

  • Intake attenuator adalah attenuator yang difungsikan untuk meredam suara udara yang masuk keruangan genset sembari membantu sirkulasi udara sehingga ruangan genset tidak lembab.
  • Sedangkan Discharge attenuator adalah attenuator yang diletakkan di depan radiator sehingga dapat meredam kebisingan  yang ditimbulkan kipas radiator dan silencer.

Attenuator biasanya berbentuk box (kotak) dengan tebal yang variatif, terbuat dari plat perforator/plat lubang yang diisi glasswool atau rockwool.

Bahan yang VENTRA gunakan adalah Rockwool karena memiliki density lebih besar dibanding glasswool . Density adalah kepadatan; semakin besar density akan semakin kedap suara dan tahan panas lebih besar. Selain itu rockwool juga tahan api, tidak berkarat dan tidak berjamur.

Attenuator juga dapat ditambahkan pada ruang genset yang sudah ada. Peredaman suara pada ruang genset dapat diperbaiki 10-20db dengan penambahan attenuator pada bagian discharge. Karena itu, apabila Anda memiliki genset berkapasitas besar ( > 250KVA ) ada baiknya Anda mempertimbangkan untuk menambahkan attenuator untuk mengurangi kebisingan yang ditimbulkan oleh genset.

Ingat, genset yang terlalu bising tidak baik untuk kesehatan!

Semoga tulisan ini menambah wawasan kita tentang peredaman genset!

CV. Inti Daya Engineering
Kami juga menerima pengerjaan Custom Attenuator, Silent Box,  Peredaman Ruangan Genset, Knalpot Genset, Panel Genset, Cable Tray dan semua Accessories Genset yang presisi dan bebas dempul
Hubungi kami di :
031-8416288
WA : 0878 5241 7850 (Renny)
Email : [email protected]
Web : intidayaonline.com

RennyRenny Simon
Production Sales Supervisor
Inti Daya Engineering, CV