Sinkronisasi (disebut juga Paralel Operation) Generator adalah penggabungan output listrik dua buah generator atau lebih, untuk secara bersama-sama menyuplai daya pada jaringan beban. Contoh sederhananya, 2 unit genset masing-masing berkapasitas 500KVA dapat disinkronkan untuk bersama-sama mengangkat beban sebesar 1000 KVA.
Paling sedikit ada 3 (tiga) kelebihan pemanfaatan Sinkronisasi Generator untuk keperluan Anda:
- Mendapatkan daya lebih besar.
Jika saat ini pada pabrik Anda mengalami peningkatan kebutuhan listrik (misalkan dari 500 KVA menjadi 900 KVA), Anda tidak perlu membeli genset baru 1000 KVA, tetapi cukup membeli genset baru 500 KVA, disinkronkan dengan genset 500 KVA yang lama. Bersama-sama, keduanya dapat mencukupi kebutuhan 900 KVA. - Untuk efisiensi biaya operasional.
Jika beban Anda berfluktuasi cukup tinggi, misalkan: pada siang hari kebutuhan beban Anda sebesar 300 KVA, namun pada malam hari mendekati 900KVA. Dalam kasus ini sangat menguntungkan jika Anda menggunakan Sinkronisasi Generator. Pada siang hari, cukup 1 genset 500 KVA dioperasikan, sementara pada malam harinya dua unit genset 500 KVA disinkronisasi.
Jika Anda hanya memiliki 1 unit genset 1000 KVA, maka pada siang harinya akan terjadi pemborosan bahan bakar untuk menggerakkan mesin sebesar 1000 KVA hanya untuk menanggung beban 400 KVA. Belum lagi, mesin yang dioperasikan kurang dari 50% kapasitas cenderung cepat mengalami gangguan teknis. - Untuk menjamin kotinuitas ketersediaan daya listrik.
Pada instalasi kritis, sistem sinkronisasi generator memungkinkan penambahan genset tambahan sebagai backup power. Misal: kebutuhan beban 900 KVA, didukung oleh 3 genset 500 KVA tersinkronisasi. Pada suatu waktu tertentu, hanya 2 genset yang dioperasikan dan disinkronkan, sementara 1 genset lainnya digunakan sebagai backup jika terjadi gangguan pada genset lain.
Contoh kasus lainnya, jika misalnya kebutuhan beban 900 KVA, didukung oleh 2 genset 500 KVA tersinkronisasi. Jika satu genset rusak, maka genset lainnya tetap dapat menanggung 50% beban sehingga kegiatan Anda tidak 100% terganggu. Misalkan saja, penerangan dan mesin produksi masih bisa operasional sementara AC dan lift dinon-aktifkan.
Demikian gambaran singkat mengenai keuntungan memanfaatkan skema Sinkronisasi Generator untuk kebutuhan Anda. Anda juga bisa melihat artikel kami yg lain dengan berbagai topik seputar genset, sebagai contoh :
Semoga bermanfaat!
CV. Inti Daya Engineering – Sewa Genset 20 s/d 2000 KVA
Jika Anda tengah membutuhkan Sewa Genset untuk Proyek atau Event Anda di Surabaya dan sekitarnya
Silahkan menghubungi kami di
031-8416288
untuk mendapatkan Harga Sewa Genset terbaik
atau
WA 082335022792 (Ika)
Web : intidayaonline.com